Kedatangan Jenderal bintang 3 ini mendarat di Lapangan Kompi C Yonif 126/KC dengan menggunakan Hellikopter disambut oleh Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan, S.I.K., M.H. beserta Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap juga Dan Yonif 126/KC Mayor Inf Dwi Widodo serta beberapa PJU Polres Labuhanbatu.
Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan, S.I.K., M.H. ketika dikonfirmasi awak media menyebutkan, kunjungan Kabaharkam ke Mapolres dalam rangka Supervisi Operasi Mantap Praja Toba 2020 personil dalam Operasi Mantap Praja dalam pengamanan pelaksanaan Pemilu di Kabupaten Labuhanbatu Raya di wilayah hukum Polres Labuhabatu.
"Dari Mabes Polri untuk mengecek kesiapan pengamanan ditugaskan Komjen Pol Drs Agus Adrianto, SH MH untuk memastikan kesiapan Polres Labuhanbatu, yang bekerjasama dengan instansi terkait seperti TNI, Bawaslu, dan KPU," katanya.
[nextpage title="Next"]
Kata Kapolres, setelah Kabaharkam Polri mengecek kesiapan pengamanan dan kerjasama serta sinergitas dengan instansi terkait dinyatakan sudah sesuia dengan standart.
"Mengingat diwilayah hukum Polres Labuhanbatu ada tiga Kabupaten dan masing - masing Kabupaten memiliki 5 calon Bupati dan wakil Bupati. Tadi juga Kabaharkam terburu - buru berangkat dan tidak sempat diwawancara oleh teman - teman media karena harus mengunjungi satu Polres Lagi dan mengingat belakangan ini cuaca sering hujan dan extrim sehingga beliau harus segera berangkat," sebut Kapolres.
Ikut dalam rombongan Kabaharkam diantaranya, Wakapolda Sumut Brigjen Pol Dr. Dadang Hartanto, S.I.K., M.H., Karowasidik Bareskrim Polri Brigjen Pol Drs Iwan Kurniawan, Pengembang Utama TK II TIK Divtik Polri Brigjen Pol Drs. Yehu Wangsajaya, KA SPN Polda Sumut Kombes Pol Teguh Yuswardhie, S.I.K., M.H. (Her)
Posting Komentar