https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEgTJW-Zp8fBJURdHOGMjuHHjL0dz9-XyiuRsxs2sDxcglo5xdHjjES-lqpM2aSDbGzkKjuK2moHobyxb-m2uUp3sFVOFCamLv4OZ6a9BT7prAKvJ9_GEROqi-jA0uV_dnZ-FrWx3sGvUJJW8786ROyXg7gTFLWWDT6ERJxcURbUv5XtrgocIMrmx1k6NKg=s720

NUSANTARAEXPRESS, KEEROM -  Awal tahun yang baru membuat semangat prajurit semakin tinggi, sebagai wujud kepedulian terhadap kualitas kesehatan masyarakat di perbatasan, tim kesehatan Pos Wembi Satgas Pamtas Yonif Raider 100/PS mengadakan kunjungan ke rumah-rumah warga dan melakukan pemeriksaan kesehatan di Kampung Wembi, Distrik Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua. Sabtu,(02/01/2021).

Hal tersebut disampaikan Dokter Satgas Yonif Raider 100/PS Letda Ckm dr. Teguh Pratikto dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua. Sabtu(02/01/2021).

Dokter mengatakan tim kesehatan Satgas Pamtas Yonif Raider 100/PS bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap warga di desa binaannya, kegiatan ini juga dilakukan untuk mempererat silaturahmi dengan harapan terjalin komunikasi yang baik antara satgas TNI dan warga. “Pelayanan Kesehatan Keliling kita lakukan dengan sistem door to door mengingat kebanyakan aktifitas warga yang sebagian ada di rumah sehabis merayakan malam pergantian tahun baru,” ucapnya.

[nextpage title="Next"]

Tambahnya, kesehatan tidak boleh disepelekan ataupun dibiarkan tetapi harus dijaga agar kita dapat beraktivitas setiap hari dengan maksimal, dengan kondisi kesehatan yang baik pula warga dapat melakukan kegiatan dalam rangka memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,” tambah Dokter.

Sementara itu, kegiatan pelayanan kesehatan tersebut dipimpin oleh Bintara Kesehatan (Bakes) Pos Wembi Serka Sapuan beserta 6 orang anggota lainnya. adapun penyakit yang diderita Ibu Jedi (24), yaitu sakit kepala dan sering pusing kemudian personil pos langsung memeriksa dan memberikan obat supaya penyakitnya bisa cepat sembuh.

Pelayanan kesehatan keliling merupakan program rutin, pemeriksaan yang dilakukan berupa pemeriksaan tensi, konsultasi dan pemberian obat serta vitamin sesuai dengan keluhan yang dialami warga, tidak lupa personil kesehatan satgas menghimbau kepada warga agar tetap menjaga protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid 19. [Pen Satgas Yonif Raider 100/PS]

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.