NUSANTARAEXPRESS, BENGKALIS - Masyarakat Kecamatan di Siak Kecil Kabupaten Bengkalis Provinsi Riau mengharapkan pembangunan jalan poros penghubung antar Desa, dijadikan prioritas pemerintah kabupaten Bengkalis. Lantaran kondisi jalan sudah sangat memprihatinkan.
Pasalnya, jalan poros penghubung antar desa di kecamatan tersebut merupakan akses utama bagi warga setempat terutama Desa Sadar Jaya, Muara Fua dan Bandar Jaya. Bahkan Akses Desa Sei Linau menuju Bandar Sari juga belum pernah tersentuh pembangunan.
Harapan masyarakat ini terungkap saat beberapa warga berbincang - bincang bersama Sugianto anggota DPRD dari fraksi PKB di kediaman beliau, Desa Tanjung Damai Kec. Siak Kecil, minggu (17/01/21).
Sugianto menegaskan bahwa jalan poros antar desa di kecamatan Siak kecil ini harus menjadi prioritas pemerintah kabupaten Bengkalis karena menurutnya jalan tersebut merupakan akses jalan utama penghubung beberapa desa yang ada di kecamatan ini tambah lagi kondisinya yang sangat tidak layak dilalui terutama di musim hujan.
“Hari ini kita jangan bicara kepentingan. Tapi bicara kemanusiaan. Jalan poros ini kondisinya sudah sangat memprihatinkan. Jalan ini merupakan akses utama bagi masyarakat dibeberapa desa, apabila musim hujan seperti saat ini warga yang menggunakan jalan ini sangat tidak manusiawi kondisinya," ungkap Mantan Kades ini.
[nextpage title="Next"]
“Pembangunan jalan poros ini harus menjadi prioritas Pemda, wilayah disini merupakan wilayah perkebunan jadi, dengan kondisi jalan seperti ini kasihan masyarakat kita. Bagaimana ketika ada org sakit yg hrs bw ke Puskesmas, Anak sekolah, dan Distribusi sembako utk masyarakat," ujar wakil ketua PKB ini.
Pada kesempatan itu juga politisi PKB ini menunjukkan kekesalannya kepada pemerintah kabupaten Bengkalis karena sudah beberapa kali diusulkan agar jalan poros antar desa di kecamatan Siak Kecil ini dibangun tetapi sampai sekarang kondisi jalan masih sama saja alias belum dibangun.
"Saya sudah dua kali mengusulkan dalam rapat paripurna supaya jalan antar desa di kecamatan Siak Kecil ini menjadi prioritas dalam penyusunan anggaran namun hasilnya nol, kita berharap tahun depan jalan ini menjadi prioritas pemerintah karena wilayah kita ini wilayah perkebunan, "tutup Sugianto. [**MEG]
Redaktur: Tirawati
Posting Komentar