Hal tersebut di sampaikan Komandan Batalyon Infanteri 642/Kapuas, Letkol Inf Alim Mustofa, dalam rilis tertulisnya di Mako Yonif 642/Kps, Sintang, Kalbar (11/6/2021).
Danyon mengatakan bahwa pembersihan sekitaran jalan gereja adalah upaya memberikan kenyamanan dalam melaksanakan ibadah.

"Pembersihan tersebut di tujukan tempat ibadah di kec. Kapuas kab. Sanggau, agar selalu nyaman dalam melakasanakan ibadah", ujar Danyon.
Di tempat terpisah, yanto (43) salah satu warga yang bergabung dalam kegiatan pembersihan sekitaran gereja, sangat antusias dalam melaksanakan kegiatan tersebut.
"Kami sangat berterimakasih atas bantuan dari bapak bapak TNI yang telah memberikan tenaga nya untuk membersihkan di sekitaran gereja, agar kami beribadah dengan rasa nyaman dan tenang", ujarnya. [Pen Satgas Yonif 642/Kps]
Posting Komentar