https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEgTJW-Zp8fBJURdHOGMjuHHjL0dz9-XyiuRsxs2sDxcglo5xdHjjES-lqpM2aSDbGzkKjuK2moHobyxb-m2uUp3sFVOFCamLv4OZ6a9BT7prAKvJ9_GEROqi-jA0uV_dnZ-FrWx3sGvUJJW8786ROyXg7gTFLWWDT6ERJxcURbUv5XtrgocIMrmx1k6NKg=s720

Labuhanbatu, Aktual News-Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga, MKM. memimpin Apel Gabungan Kelompok I, II, III, dan IV di Halaman Gedung Diklat Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Labuhanbatu, Rantau Selatan, pada Senin (20/09/2021).

Mengawali hari kerjanya, dihadapan para ASN Pemkab Labuhanbatu, Bupati mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada seluruh ASN di Lingkungan Kabupaten Labuhanbatu yang telah mendorong terbangunnya suasana kondusif di Ika Bina En Pabolo.

Bupati H. Erik juga menyampaikan pengalamannya bersama Wakil Bupati Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd, MM dilantik dan diambil sumpah oleh Gubernur Provinsi Sumatera Utara atas nama Presiden Republik Indonesia.

“Merupakan suatu amanah bagi kami, karena kita akan memulai tugas sebagai Bupati dan Wakil Bupati Labuhanbatu dalam berjuang membangun kabupaten Labuhanbatu yang sama-sama kita cintai,” jelasnya.

Pada kesempatan ini juga, Bupati mengajak seluruh ASN di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Labuhanbatu untuk lebih bersinergi dalam menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan.

“Mari kita hilangkan sekat-sekat yang merintangi tekad kita dalam membolo Labuhanbatu. Pertahankan yang baik dan tinggalkan kebiasaan yang kurang baik. Kita saling menjaga komunikasi yang dialogis dan memberikan solusi-solusi yang terbaik untuk kelancaran proses pembangunan di daerah yang kita cintai ini”.

Selain itu beliau berharap pemerintah kabupaten lebih isentif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, karena pejabat adalah pelayan masyarakat, bukan untuk dilayani masyarakat. Dan terkait kondisi pandemi Covid-19, H.Erik menegaskan peranserta seluruh lapisan ASN untuk bergandeng tangan menekan laju penyebaran virus tersebut, agar Labuhanbatu cepat bangkit dan lebih sehat. Tutupnya.

Apel Gabungan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhanbatu, Para Asisten Pemkab Labuhanbatu, Kepala Dinas seluruh OPD, dan Para Eselon II, III, dan IV. [ Red/Akt-16 ]

 

Aktual News

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.