Foto : Subhan Nahrowi Sekcam Cisoka
Kabupaten Tangerang, AktualNews – Sekcam Cisoka angkat suara terkait beredarnya pemberitaan diduga oknum kepala desa Jengjing yaitu Nurlela yang lecehkan profesi Jurnalis, pelemparan dua amplop tersebut dilakukan di rumah kepala desa pada saat dua wartawan online konfirmasi terkait pembangunan paving blok di Desa Jeunjing kecamatan Cisoka kabupaten Tangerang Provinsi Banten, saat konfirmasi pada hari Sabtu 15 januari 2022.
Subhan Nahrowi selaku sekcam Cisoka yang sebelumnya menjabat kasi ekbang di kecamatan Jayanti, lanjut menjadi Lurah Curug kulon dan saat ini dimandatkan untuk menjadi Sekretaris Camat Cisoka, minta kepada aparat pemerintah khususnya di kecamatan Cisoka jangan alergi terhadap media dan lembaga. Selasa (18/1/2022).
Sekcam Cisoka minta setiap permasalahan bisa diselesaikan dengan komunikasi yang baik.
“Mudah-mudahan kedepan tidak ada lagi kesalah pahaman seperti ini, setiap permasalahan ini kalau kita selesaikan dengan komunikasi yang baik insya Allah bisa cepat teratasi.
Saya semenjak jadi kasi ekbang di Jayanti, terus jadi lurah di Curug Kulon, dan sekarang alhamdulillah dipercaya jadi Sekcam Cisoka, selama ini komunikasi saya dengan teman-teman media dan lembaga sangat baik, walaupun ada sedikit kesalah pahaman alhamdulillah kalau ada komunikasi bisa teratasi dengan baik,” ucapnya.
Sekcam Cisoka minta pemerintah Jangan alergi pada media dan lembaga,” jangan alergi terhadap media dan lembaga, sinergitas antara pemerintah kecamatan Cisoka, desa dan rekan-rekan media atau lembaga agar pembangunan di Cisoka lebih maksimal dan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tutupnya.[Red/Akt-49/Agi]
AktualNews
Posting Komentar