Kemiri, Tangerang - Aktualinvestigasi.com |Santunan yatim piatu di pondok pesantren Assaif desa klebet kecamatan Kemiri Kabupaten Tangerang ini sudah berjalan sejak tahun 2017 sampai sekarang. Sabtu (30 April 2022)
Ust. Noval Assaif selaku pimpinan pondok pesantren Assaif desa Klebet mengatakan, acara santunan ini bermula dari gagasan seorang pemuda asal desa Klebet sebut saja Chairil Anwar 29 Tahun kelahiran Klebet, kemiri Tangerang-Banten, Chairul bermula hanya mengajak keluarga untuk mengumpulkan dana semampunya untuk menyantuni yatim piatu di wilayah sekitar alias tetangga ," Katanya
Ust. Noval melanjutkan, "Chairil atau biasa disapa Rebing ini secara kebetulan juga aktif di grup ponpes Assaif yang saya kelola, anggotanya dari keluarga dan Alumni Assaif, Rebing awalnya mencoba Berdiskusi Dengan Ibnu Hamdun yg biasa di sapa Nyatok Untuk mengajak anggota grup untuk membantu kelangsungan agenda santunan tersebut yang sudah berjalan sebelumnya dengan cara menyebar poster yang ia buat, tapi hasilnya Al-hamdulillah ternyata Anggota grup banyak yang bersedia membantu dana dan tenaga untuk acara santunan yatim piatu.
Sabtu, (30-04-2022)
Chairil Anwar atau Rebing juga memberikan keterangan kepada awak media, tujuan utamanya saya membuat acara tersebut adalah ingin berbagi dengan para yatim sekitar, namun selain itu saya juga berharap tali silaturahmi dengan para alumni pondok pesantren Assaif ini bisa terus terjaga dan kita bisa berkumpul bersama dengan moment santunan yatim piatu seperti ini ," terangnya
Alhamdulillah acara ini dihadiri selain saya yaitu Ust. Noval selaku tuan rumah (pimpinan ponpes Assaif), tokoh masyarakat sekitar, dan juga para alumni ponpes Assaif, dan dihadiri pula para yatim piatu yang berjumlah 84 yatim & piatu 7 RT di Desa Klebet. hadir juga para ibu-ibu yang mendampingi ikut memeriahkan acara tersebut ," Imbuhnya
Lokasi Santunan Yatim piatu ini di gelar di Kampung Klebet, RT.01/RW.03, Desa Klebet, Kecamatan kemiri, Kabupaten Tangerang-Banten, Pukul 16.00 WIB s/d Selesai, Karena Acara santunan tersebut diselenggarakan bertepatan pada tanggal 28 Ramadhan 1443 H, maka Panitia pun melakukan Acara Buka Bersama di Majlis Ta'lim Ponpes Assaif.
Chairil Menambahkan, Dengan memasang poster-poster di grup saya berharap saudara muslimin yang ada di grup & Kontak Ponsel ikut serta membantu memposting ulang di status Atau story Akun Media Sosial mereka. agar acara seperti ini menjadi lebih besar lagi, sebab disaat poster di sebar akan banyak orang peduli yang Tahu, seperti yang saya alami Alhamdulillah donasi jadi bertambah, dan kami sangat bahagia bisa membantu para yatim piatu khususnya di wilayah sekitar. Dan mudah-mudahan di era digital sekarang ini kedepannya kita bisa lebih peduli dengan poster-poster kebaikan seperti poster acara santunan ini dan acara sosial yang lain, kapanpun dan dimanapun ," Pungkasnya. [Akt-002/RED-AI/I/2022/Agi].
Posting Komentar