Lebak - aktualinvestigasi.com | Lakukan Penelitian, Team Penelitian STIK Lemdiklat Polri Kunjungi Mapolres Lebak. Rabu (3/8/2022).
Kunjungan Team Lemdiklat Polri dalam rangka penelitian peningkatan deteksi aksi berbasis data, informasi, dan kejadian aktual dalam pemetaan situasi Kamtibmas dan harkamtibmas dengan pendekatan pemolisian prediktif, di wilayah Polda Banten
Team Lemdiklat Polri yang dipimpin oleh Brigjen Pol Drs. Chairul Fahrizal. S.H. ( Katim) dan rombongan disambut Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan S. IK MH. didampingi Waka Polres Lebak Kompol Roby Heri Saputra SH. S.IK. MH. dan Para PJU Polres Lebak.
Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,SIK,M.H. mengucapkan selamat datang kepada team,
"Selamat datang Jenderal dan team Lemdiklat Polri di Mapolres Lebak," ucap Wiwin.
"Sebanyak 57 Responden yang terdiri dari para PJU Polres Lebak, Kapolsek, Sat Reskrim, Intelkam, Narkoba, Bhabinkamtibmas, Lantas dsb dari Polres sudah hadir dan siap dilakukan penelitian, semoga memberikan hal yang positif dan bermanfaat bagi Institusi Polri," tuturnya.
Sementara itu Ketua Team Lemdiklat Polri Brigjen Pol Drs. Chairul Fahrizal. S.H. Tim STIK mengatakan,
"Tim Lemdiklat Polri akan melakukan penelitian berkaitan dengan transformasi Polri Presisi adalah program pa Kapolri," ujar Chairul.
"Tujuan penelitian ini yaitu ingin melihat, ingin mengetahui pelaksanaan deteksi dini dan deteksi aksi dalam melakukan monitoring situasi Kamtimbas, itu saja hanya 2 variabel itu yang akan dilaksanakan penelitian pada hari ini," ungkapnya.
"Tata cara Penelitian yaitu dengan metode kuisioner dan melalui wawancara, Penelitian berupa pernyataan harus bersifat obyektif, sehingga akan dilakukan analisis dan hasilnya akan kami paparkan situasi dan kondisi di masing - masing Polda termasuk Polres Lebak Polda Banten," tutup Chairul.
(006/RED-Al/lll/2022/Mujahidin).
Posting Komentar