Danau Biru Cigaru Dan Taman Cicido Mulai Ramai Dikunjungi Warga
Cisoka, Tangerang - Aktualinvestigasi.com Hari kedua Idul Fitri 1443 H/2022 M mulai banyak warga yang mengunjungi tempat-tempat wisata dan taman bermain untuk liburan atau sekedar menikmati pemandangan alam dan bermain, termasuk danau biru " Cigaru " dan Taman Cicido.
Seperti diketahui bahwa danau biru
" Cigaru " berada di desa Cisoka Kecamatan Cisoka dan Taman Cicido berada di desa Bojongloa Kecanatan Cisoka.
Selasa, (3/5/2022).
Camat Cisoka, Encep Sahayat, S.Pd., M.Pd., Kp. yang datang memantau ke kedua tempat wisata di Kecamatan Cisoka tersebut mengatakan bahwa setelah 2 (dua) tahun lebih danau biru " Cigaru " dan Taman Cicido tidak beroperasi karena adanya PPKM, mulai hari raya idul fitri tahun ini kedua tempat wisata tersebut mulai dibuka dan menerima kunjungan warga yang ingin berwisata.
" Alhamdulillah danau biru Cigaru mulai tanggal 2 Mei kemarin sudah buka dan menerima kunjungan warga yang berwisata, sedangkan untuk Taman Cicido baru mulai buka hari ini, Selasa 3 Mei 2022 dan kedua tempat wisata itu sudah mulai ramai dikunjungi masyarakat, baik warga kecamatan cisoka dan sekitarnya maupun warga yang berasal dari wilayah dan daerah lain seperti dari Kota Tangerang dan Tangerang Selatan"
Selain memantau mulai dibukanya tempat wisata danau biru "Cigaru" dan Taman Cicido, Camat Cisoka yang didampingi tim dari Kecamatan Cisoka juga menyampaikan warwar atau woro-woro kepada pengunjung agar tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran virus covid-19, terutama memakai masker, menjaga jarak dan tidak berkerumun, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau handsanitizer. [Akt-002/RED-AI/I/2022/Agi].