Kabupaten Tangerang
- Aktualinvestigasi.com | Kapolresta Tangerang Kombes Pol Raden Romdhon Natakusuma mengikuti Rapat Koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Rakor Forkopimda) di Gedung Serba Guna (GSG), Puspemkab Tangerang, Kamis (22/12/2022).


"Kami berharap pada pengamanan Nataru ada Posko Pengamanan Terpadu yang melibatkan stakeholder terkait untuk membentuk sinergisitas yang baik dan efisien," kata Romdhon saat memberikan paparan.


Romdhoni mengajak semua elemen untuk tidak underestimate dalam melaksanaan pengamanan. Hal itu karena sudah ada kejadian aksi terorisme di Polsek Astana Anyar, Bandung beberapa waktu lalu.


"Kita semua berharap kejadian tersebut ridak terjadi di wilayah kita," ucapnya.


Untuk memaksimalkan pengamanan, Polresta Tangerang akan melibatkan personel Brimob dan Gegana. Pasukan itu untuk melakukan sterilisasi di gereja-gereja sebelum pelaksanaan Natal.


"Serta melaksanakan pengamanan terbuka maupun tertutup. Semoga pelaksanaan Nataru bisa berjalan aman dan kondusif," pungkasnya.


Pada Rakor itu dihadiri Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Dandim 0510 Tigaraksa Letkol. Arh. SS Bandjar, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Tigaraksa Ate Ilyas, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Tangerang Baejuri, dan lintas stakeholder lain.[0012/Red-AI/VII/2022/Firman].


Kodam Jaya, Tigaraksa
- Aktualinvestigasi.com |  Kerjasama antara Koramil 05/Bljr dengan Pemdes Gembong dan PT.Mayora Group melalui Corporate Social Responsibility dana (CSR) kembali melaksanakan penanaman pohon di sepanjang Sungai Cidurian.


Penghijauan di sepanjang Sungai Cidurian yang berada di wilayah Kp.Gembong Jatake RT.003/002 Ds. Gembong Kec.Balaraja Kab. Tangerang, Kamis (22/12/2022) juga dihadiri H. Hasbullah Kasi Ekbang mewakili Camat Balaraja, Ujang mewakili Kades Gembong, Iptu Sukarji Kapospol Gembong mewakili  Kapolsek Balaraja, Peltu Paryadi mewakili Danramil 05/Blrj, Muklis IRGA BP.Mayora Grup Region, Supri Perwakilan Corporate Mayora, H.Muhdi, SE Kasi Trantib Kec. Balaraja, Ketua RT/RW, Toga dan Tomas Kp Gembong Jatake.



Ditempat terpisah, Dandim 0510/Trs Letkol Arh S.S.Bandjar melalui Danramil 05/Blrj Kapten Inf Ali Maskuri,SE menyatakan, bahwa kegiatan penanaman pohon itu, bertujuan untuk mencegah abrasi dan menjaga keindahan aliran sungai Cidurian yang ada di wilayah teritorial Koramil 05/Blrj Kodim 0510/Trs.


"Penanaman pohon untuk menggerakkan kesadaran masyarakat melakukan pelestarian dan penghijauan dengan menanam pohon. Selain mencegah abrasi yang kerap terjadi di bibir sungai, juga untuk menjadikan areal itu, hijau dan indah terutama di sepanjang aliran Sungai Cidurian kedepannya,” katanya.


Kapten Inf Ali Maskuri,SE menambahkan, setelah pohon-pohon tersebut ditanam, semua elemen masyarakat harus menjaganya agar pohon bisa tumbuh baik dan bermanfaat baik seluruh masyarakat sekitarnya.


“Kita berharap kepada seluruh elemen masyarakat agar menjaga dan merawat pohon tersebut. Kita juga harus jaga kebersihan aliran sungai dengan tidak membuang sampah ke dalam sungai,"pungkas Danramil.[0012/Red-AI/VII/2022/Firman].


Lebak
- aktualinvestigasi.com | Amankan Perayaan Natal 2022 dan Tahun baru 2023,  Polres Lebak  Polda Banten adakan  Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Maung 2022 di Alun-alun Rangkasbitung Kabupaten Lebak. Kamis (22/12/2022) pukul 16.00 wib.


Apel gelar pasukan dipimpin oleh Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,SIK,M.H. didampingi Dandim 0603 Lebak Letkol Arh Erik Novianto  dan Asda I Al Kadri, S.Ip, dan dihadiri Kadishub Lebak Rully E, Kasi Intelijen Kejari Rans Fismy,SH, Dansubdenpom Lebak Letda CPM Abdul Rahman, Kepala Sat Pol PP Dartim , Ketua BKSAG Pdt Gibeon , Sekretaris MUI Lebak Ustad Asep Saepulloh dan Peserta Apel terdiri dari Pleton  TNI, Polri, Sat Pol PP Lebak, Damkar Lebak, BPBD Lebak,  Dinas Kesehatan Lebak, Dishub Lebak, Tagana, Pramuka, PKS.


Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan, SIK,M.H. mengatakan,

"Ya sore ini kami melaksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Maung 2022 dalam rangka Pengamanan Perayaan Natal 2022 dan tahun Baru 2023 di Alun-alun Rangkasbitung Kabupaten Lebak," ujar Wiwin.



"Terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah mengikuti apel gelar pasukan operasi lilin  Maung 2022, ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personil maupun sarana prasarana

dengan harapan pengamanan dapat terlaksana atau optimal dan sinergi sehingga perayaan natal 2022 serta tahun baru 2023 mampu berjalan dengan kondusif," ucapnya.


Wiwin menerangkan, "Seperti kita  ketahui bahwa laju pertumbuhan Covid-19 di Indonesia sudah terkendali sehingga pemerintah memberikan kelonggaran dalam  berbagai aktivitas masyarakat termasuk Nataru yang merupakan momentum yang selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia di setiap penghujung tahun dengan melaksanakan berbagai kegiatan," 



"Operasi lilin Maung 2022 dilaksanakan selama 11 hari yaitu mulai 23 Desember 2022 sampai dengan 2 Januari 2023," lanjutnya.


"Pada sisi keamanan terdapat beberapa potensi gangguan yang juga perlu diwaspadai, seperti kemacetan maupun kecelakaan  lalu lintas jalan," 


"Ancaman terorisme juga menjadi potensi gangguan yang serius. Perlu saya tekankan, bahwa aksi terorisme seperti di Polsek Astana Anyar tidak boleh terjadi maka kedepankan deteksi dini dan preventive strike guna mencegah aksi-aksi terorisme, serta lakukan penjagaan ketat pada pusat keramaian maupun tempat ibadah yang berpotensi menjadi target serangan teror," tuturnya.


Wiwin berpesan, "Kepada seluruh personel pengamanan agar senantiasa memperkuat sinergitas dan soliditas selama pelaksanaan tugas. Saya yakin, dengan sinergisitas dan soliditas yang baik maka masyarakat dapat melaksanakan ibadah natal dengan khidmat, serta merayakan tahun baru dengan penuh suka cita."

(006/RED-Al/lll/2022/Mujahidin)


Sumsel
- Aktualinvestigasi.com | Hari ini tepatnya tgl 22 Desember diperingati sebagai hari ibu, hal ini berdasarkan Kongres wanita pertama yang dilaksanakan di Yogyakarta pada tanggal 22-25 Desember 1928, kongres wanita pertama ini dihadiri 30 kumpulan atau organisasi wanita dengan jumlah peserta sebanyak 600 orang yang didominasi peserta yang  berasal dari organisasi aisyiah yakni sekitar 50% lebih, hal demikian sangat pantas sebab organisasi wanita bentukan muhammadiyah ini adalah organisasi yang tertua yaitu aisyiah 1917,wanita oetomo 1920 dan wanita taman Siswa 1922.


Peran wanita dalam perjalanan bangsa Indonesia adalah hal yang sangat mendasar dan tidak bisa dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa baik sebelum kemerdekaan maupun setelah Indonesia memproklamirkan kemerdekaannya, salah satu indikasinya adalah banyaknya pejuang wanita yang menjadi pahlawan nasional seperti RA Kartini, cut nyak dien, laksamana malahayati dan sebagainya. 


Di era kekinian pun wanita menjadi garda terdepan dalam memajukan bangsa ini dari segala aspek kehidupan terlebih dalam keluarga wanitalah yang menjadi elemen utama penentu baik atau tidaknya generasi harapan bangsa. 


Di zaman yang makin maju dan modern ini ada hal yang sangat ironis pada bangsa Indonesia yakni adanya eksploitasi wanita khususnya dalam bidang periklanan yang kita bisa saksikan di hampir seluruh media online bahkan dalam berita online yang menyuguhkan hari ibu sekalipun wanita-wanita kita sangat tidak terhormat dengan dijadikannya iklan obat kuat lelaki. 


Pemerintah dalam hal ini kemenkominfo dan kementerian perlindungan perempuan dan anak seperti hanya menutup mata akan fakta-fakta yang sangat menghinakan perempuan terutama wanita-wanita muslimah berhijab yang diobral sedemikian rupa dengan judul yang teramat vulgar dan porno seperti pada gambar-gambar yang penulis sajikan pada tulisan ini, iklan kotor seperti ini sedikit pun tidak menghargai perempuan dan membawa perempuan pada titik terendah dengan pelecehan kaum hawa yang sangat massif dan terstruktur, kenyataan ini sangat kontradiksi dengan peringatan hari ibu dan kampanye perlindungan perempuan yang kesemuanya menurut penulis hanya pencitraan semata yang tidak bermakna oleh kementerian perempuan begitu pula dengan kemenkominfo yang hanya garang pada media-media dakwah yang dianggap kritis terhadap pemerintah.(Tim).


Makassar
- Aktualinvestigasi.com | Bermula meminta klarifikasi dan konfirmasi ke Kapolsek Rappocini AKP Muh Yusuf menjelaskan mengenai pelapor Rukman terhadap terlapor Andi Sitti Saniah S (47) dijadikan tersangka.


Dalam pertemuan awal, Kapolsek terima para awak media di Mapolsek, Selasa 20 Desember 2022 dengan suasana hangat dan bersahaja.


ASS (47) di duga telah melakukan tindak pidana Penggelapan dan Penipuan. Lalu para awak media meminta penjelasan terkait penanganan kasus tersebut yang di tangani oleh Polsek Rappocini.


Ketika meminta waktu untuk wawancara terkait laporan laki-laki Rukman kepada terlapor Ibu Andi Sitti Saniah S (47) jadi tersangka, Kapolsek mengatakan kita tunggu dulu Kanit Reskrim menjelaskan terkait hasil proses penyelidikan.


Maka para awak media mengikuti apa yang menjadi arahan Kapolsek. Disela-sela menunggu Kanit Reskrim, AKP Muh Yusuf mencairkan suasana lewat canda tawa dan diskusi lepas hubungan antar pers dan kepolisian sebagai mitra.


Tidak begitu lama menunggu kehadiran Kanit, Kanit Reskrim Iptu Bobby............. datang menemui para awak media yang tergabung beberapa media online.


Tidak hanya Kanit, Panit, Penyidik hadir menemui para awak media. Di tengah pertemuan masih berlangsung, Kapolsek Rappocini mengarahkan Kanit Reskrim memberikan keterangan soal pertanyaan rekan-rekan media.


Ironisnya, para awak media kecewa dan sesalkan sikap Kanit Reskrim Iptu Bobby menyikapi beberapa pertanyaan awak media.


Ketika di cecar pertanyaan bagaimana penetapan ASS jadi saksi terlapor tiba-tiba beralih status jadi tersangka, Kanit Reskrim kemudian enggan menanggapi pertanyaan awak media.


Malah Kanit Reskrim terkesan arogan, kaku dan dinilai tidak memahami peran serta fungsi pers itu sendiri. Padahal jelas pers merupakan bagian dari produk hukum. 


Lantas para awak media menjelaskan bahwa kami menghormati kewenangan penyidik dalam proses penyelidikan, akan tetapi kehadiran para awak media hanya meminta keterangan normatif penanganan dugaan kasus tindak pidana penggelapan dan penipuan.


Terkait apa yang menjadi dasar ASS di jadikan sebagai tersangka dan alat bukti yang di amankan Polsek Rappocini.


"Kanit pun tidak memberikan jawaban, justru ia mengatakan menolak untuk di wawancarai. Tidak semua informasi itu bisa di akses pers dan karena itu rahasia penyidik," jelas Kanit Reskrim.


Para awak media pun menghormati itu, lalu ketika ditanya sejauh mana kinerja penyidik sebagai penegak hukum dalam menangani kasus ini, ia pun enggan jawab pertanyaan awak media.


Sehingga kami kecewa dan menilai Kanit Reskrim terkesan kaku menyikapi peran dan fungsi Pers. Ini tentu mengabaikan  transparansi penegakan hukum sebagai informasi dan edukasi publik.


Sementara Kapolsek AKP Muh Yusuf kembali menemui para awak media di tengah kekakuan Kanit Reskrim dengan awak media.


Kapolsek pun melayani dan memberikan jawaban atas pertanyaan para awak media. Muh Yusuf menjelaskan bahwa penetapan tersangka ASS (47) itu sudah memenuhi dua alat bukti.


"Sehingga saat ini tersangka dalam penanganan di Polsek Rappocini. Adapun alat bukti yang sudah di amankan, bukti kwitansi pembayaran, foto dokumentasi dan surat keterangan pernyataan," ujar Kapolsek, Selasa (20/12/2022).


"Jadi ini masih dalam proses ya, namun kami sudah ada tembusan ke kejaksaan," AKP Muh Yusuf.(tim)


Tangerang, Banten
- Aktualinvestigasi.com | Bukti kepedulian PT Mayora Group Kawasan Balaraja - Jayanti terhadap lingkungan terutama lingkungan disekitar perusahaan PT Mayora Group Kawasan Balaraja - Jayanti, PT Mayora  melaksanakan kegiatan Penanaman Pohon di Daerah Pinggir kali Sungai Cidanau- Ciujung-Cidurian wilayah Desa Gembong  Kecamatan Balaraja Provinsi Banten.

Kamis, (22/12/2022)


Dalam moto _*"Bersama Hijaukan Bumi Dan Lingkungan"*_ dan tujuan perusahaan PT Mayora Group Kawasan Balaraja - Jayanti dengan adanya kegiatan ini  wilayah Gembong khususnya di bantaran sungai Cidanau- Ciujung-Cidurian menjadi lebih hijau, rindang, lebih sejuk dan sehat.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh  Mukhlis Sahrul Udin selaku IRGA BP Mayora Group Kawasan Balaraja - Jayanti,  Simboloni selaku DH IRGA PT.Torabika Eka semesta Divisi Health Food, Supriyanto Perwakilan Corporate Mayora Group, Burhanudin Ketua Serikat Pekerja Seluruh Indonesia RTMM beserta para pengurus, H Nurjen Selaku Kepala Desa Gembong diwakilkan kepada Ahmad BPD sekaligus ketua BUMDES Desa Gembong, H Yayat Rohiman S.Ip, M.Si., Selaku Camat Balaraja diwakilkan kepada H.Asbullah Kasie Ekbang, M.Muhdi Kasie Trantib kecamatan Balaraja, Kapt Inf Ali Maskuri Danramil 05/Balaraja kodim 0510/Tigaraksa diwakilkan kepada Peltu Pariyadi,  Kompol Yudha Hermawan Kapolsek Balaraja Polresta Tangerang diwakilkan kepada Iptu Sukardi Kapol Subsektor Gembong Polsek Balaraja.



Mukhlis Sahrul Udin selaku IRGA BP PT. Mayora Group Kawasan Balaraja - Jayanti saat diwawancarai awak media mengatakan " 


"Hari ini kita laksanakan kegitan Corporate Social Responsibility ( CSR ) yang berhubungan dengan lingkungan hidup karena sebenarnya lingkungan hidup itu tanggung jawab semua orang bukan hanya Mayora dan dalam tujuan kami ialah ingin menghijaukan wilayah Gembong khususnya dibantaran Sungai Cidanau- Ciujung-Cidurian.


Tahun ini kami tanam sekian ratus pohon ini dan akan dilanjutkan ditahun berikutnya. Disamping itu kami akan membuat taman kecil yang manfaat dari taman itu adalah untuk

melepas penat, untuk bercengkrama dan healing warga disekitar sungai sambil memancing," tuturnya.


Masih dengan Mukhlis pada CSR kali ini kami menanam empat jenis pohon yaitu pohon trembesi, ketapang kencana, mahoni, eucaliptus " 


Mukhlis berharap tanaman yang telah ditanam oleh Mayora dijaga dan di rawat oleh warga dan warga masyarakat juga secara pribadi ikut mencotoh apa yang lakukan Mayora Group.


Gemar menanam pohon membuat lingkungan menjadi rindang sehingga akan mengurangi polutan dan akan meminimalisir polusi.


Mukhlis menghimbau "Mari kita bersemangat menanam pohon satu rumah satu batang pohon" Tuturnya.

[0012/Red-AI/VII/2022/Firman].


Lebak
- aktualinvestigasi.com | Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan, SIK, MH menghadiri Acara Pemusnahan Barang Bukti Tindak Pidana Umum yang telah memiliki Ketetapan hukum Tetap di halaman Kantor Kejari Lebak. Kamis (22/12/2022).


Dalam acara tersebut  dihadiri  Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,S.I.K.MH,  Dandim 0603 Lebak Letkol Arh Erik Novianto,S.Sos, Kajari Lebak Sulvia Triana Hapsari, SH, Perwakilan BNK (Badan Narkotika Kabupaten) Kabid Kesatuan Bangsa Kesbangpol Anas Sopian , Kapolsek Rangkasbitung AKP Pipih Iwan Hermansyah,SH, Kasat Narkoba Polres Lebak AKP Malik Abraham,S.Pd, Kasi Pidsus Kejari Lebak Akhmad Fahri., S.H ,Kasi Pidum Kejari Lebak Tri Yulianto,S.H, M.M, Kasi Intelijen Kejari Lebak Rans Fismy., S.H , Kasi BB dan BR Kajari Lebak Eko Supramurbada.,S.H, M.H, Kasi Datun Kejari Lebak M. Ria Ramadayani, S.H, M.KN, Kasubag Pembinaan Kejari Lebak Roni Bona Tua Hutagalung, S.H, M.H, Kasubsi Admintrasi dan Orentasi Lapas Kelas II A Rangkasbitung Iwan, Perwakilan Dinkes Lebak Dr. Arie Purnomo.



Barang bukti yang dimusnahkan diantaranya Narkotika jenis shabu seberat 106,8344 gram, Narkotika jenis Ganja seberat 1,1397 gram, Senjata Tajam,  Handphone 

5. Serta barang bukti lainnya (Pakaian, Kunci Letter T, Kunci Ranmor Palsu, Surat-surat, Uang Palsu.


Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,S.I.K.MH, mengatakan,

"Ya, hari ini kami menghadiri acara 

Pemusnahan Barang Bukti Tindak Pidana Umum yang telah memiliki Ketetapan hukum Tetap di halaman Kantor Kejari Lebak," ujar Wiwin.


"Pemusnahan Barang Bukti Perkara Tindak Pidana Umum yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap ini merupakan pelaksanaan salah satu tugas Kejaksaan atau Institusi Penegak Hukum yang bertugas untuk melaksanakan putusan pengadilan," ungkapnya.



"Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat meminimalisir perkara tindak pidana yang ada di Kabupaten Lebak khususnya perkara tindak pidana Narkotika maupun tindak pidana lainnya," harap Wiwin.

(006/RED-Al/lll/2022/Mujahidin)


Tangerang
-- Aktualinvestigasi.com | Berdasarkan aduan dari masyarakat yang diterima Perkumpulan Trisula Bakti Nusantara (PTBN) adanya dugaan penampungan atau biasa disebut lintah BBM pertalite di salah satu Rumah di Kp. Pala Pasir/Pala Sondol Desa Patrasarana Kecamatan Kresek, Tangerang yang dijadikan Lapak sebagai pemindahan dari Tangki Mobil ke Drigen dan Drum. 


Selanjutnya, PTBN, diketuai ini oleh Cipto,  Sugeng dan sayuti/ kopral dkk. pada Jum'at (16/12/22) mengecek lokasi, dan benar dalam pengecekan, seorang sedang memindahkan pertalite ke ember dari mobil losbak warna hitam ber plat nomor B 9966 CAF, dan ditemukan puluhan Drigen berisi pertalite, dan dimasukkan dalam drum yang sudah dimodifikasi dengan tertutup kayu.


Menurut keterangan ( A ) yang mengaku sebagai wartawan, kepada PTBN, Pertalite didapatkan dari SPBU Kresek dan SPBU disekitarnya, dari pengakuan, Pertalite tersebut akan di jual kembali kepada sejumlah warung warung pengecer. 




Oleh karena itu, Kami dari Perkumpulan Trisula Bakti Nusantara, meminta kepada Aparat penegak hukum dalam hal ini, Polres Tangerang Kota, dan Polda Banten, untuk menangkap Pemilik sekaligus Oknum Wartawan yang bekingi Lapak Ilegal yang, karena dugaan Penyelewengan BBM Pertalite, dan tanpa izin resmi pengangkutan BBM," ujar Nanang Ketua DPP PTBN dalam siaran persnya yang diterima media ini, Senin (19/11/22). 


Lanjut kata Cipto Wakil Ketua DPP, Cipto, Apapun dalil dari pemilik Lapak atau bekingnya, itu sudah sangat jelas melakukan dugaan tindak pidana, dari Dugaan penyelewengan BBM, Izin Pengangkutan, Izin Pendistribusian, dan Izin penampungan..



Untuk itu sekali lagi kami meminta dengan sangat keseriusan dari Polri untuk membasmi Mafia Mafia BBM bersubsidi, dan menangkap beking bekingnya, tegas Cipto.(*/Red)

Diberdayakan oleh Blogger.