https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEgTJW-Zp8fBJURdHOGMjuHHjL0dz9-XyiuRsxs2sDxcglo5xdHjjES-lqpM2aSDbGzkKjuK2moHobyxb-m2uUp3sFVOFCamLv4OZ6a9BT7prAKvJ9_GEROqi-jA0uV_dnZ-FrWx3sGvUJJW8786ROyXg7gTFLWWDT6ERJxcURbUv5XtrgocIMrmx1k6NKg=s720

 


Kodam Jaya, Tangerang - aktualinvestigasi.com | Masih di suasana hari raya idul Fitri 1444 Hijriah, tahun 2023, Markas Koramil 02/Btc, Kodim 0506/Tgr di datangi Camat Batu Ceper beserta lurah se-Kecamatan Batu Ceper, Rabu (26/04/2023).


Tak ayal Danramil 02/Btc Mayor Inf Rohani bersama jajarannya tersentak kaget melihat kedatangan Camat di dampingi Lurah beserta stafnya.


Pada kesempatan yang baik tersebut dimanfaatkan oleh kedua instansi untuk mengawali hari kerja dengan bersilaturahmi dan saling bermaafan pada suasana bulan syawal 1444 Hijriah.


Danramil 02/Btc Mayor Inf Rohani mengatakan, masih dalam suasana lebaran mengawali hari kerja di manfaatkan untuk saling bermaafan, seluruh jajaran Koramil 02/Btc dan Camat, staf Camat dan lurah saling bersalaman berlebaran.


"Dalam kesempatan ini saya Danramil 02/Btc bersama Camat Batu Ceper ber sepakat meningkatkan sinergitas dalam rangka melaksanakan Pembinaan Teritorial diwilayah dengan terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada warga masyarakat," ujarnya.


Sementara, Camat Batu Ceper menjelaskan, kedatanganya bersama para lurah se-Batu Ceper tidak lain untuk bersilaturahmi dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1444 H. Sekaligus meningkatkan Sinergitas yang sudah lama terjalin.[Akt-002/Agi].

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.