Acara tersebut di buka oleh Pj Bupati Tangerang di hadiri Disporabudpar Dinas Pendidikan, Ketua Umum KORMI dan Panitia Pelaksana
Pj Bupati Tangerang Dr Andi Oni P dalam sambutanya menyampaikan ucapan terima kasih telah di undang oleh panitia KORMI untuk menyaksikan bagaimana meriahnya invitasi olahraga tradisional yang ada di kabupaten tangerang
Lebih lanjut Andi Oni, Ini sungguh merupakan kebahagiaan yang tiada terhingga karena kegiatan olahraga tradisional biasanya di laksanakan satu tahun sekali dan tidak lengkap, dan hanya di laksanakan pada kegiatan agustus itu saja dan sisanya tidak ada,
Dan hari ini, kami di undang untuk menyaksikan olahraga tradisional yang berasal dari kabupaten tangerang salah satunya bola sundul, dan saya berharap Kadispora dan Kadisdik harusnya ini dijadikan agenda rutin untuk kegiatan olahraga tradisional tidak hanya di acara 17 agustus dan open hari ini , tapi harusnya ini sesuatu yang membudaya dan menjadi sebuah kebiasaan di semua sekolah kita Ucapnya
"Kalau bukan kita siapa lagi, kalau bukan sekarang kapan lagi, kita memajukan olahraga tradisional dari kabupaten tangerang, Jelas Pj Bupati Kabupaten Tangerang Dr Andi Oni P
H. Dedi Sutardi Ketua Umum KORMI Kabupaten Tangerang memaparkan ada 10 kegiatan yang di lombakan di ikuti 1200 peserta dari 29 kecamatan 42 sekolah di 3 level baik dari level SD/MI, SMP/MTS,dan SLTA setara, dengan target yang hadir 1500 hanya yang terinvitarisir sebagai atlit 1200,
Dan sudah masuk menjuarai di tingkat nasional yaitu egrang, lomba panjang, lari balok, gobag sodor, dagongan dan bola sundul, dan adapum nanti bola sundul akan di pelombakan untuk merebut piala bupati tangerang dan insya allah akan di laksanakan di sekitaran oktober. Ungkapnya
Lebih lanjut Kata H. Dedi, Pertama kami ingin berupaya dengan pemangku kebijakan yang lain, melestaraikan, membudayakan olah raga tradisional, terus membangun kekompakan, di mulai sejak dini, peduli terhadap olahraga tradisional kita
Di samping menggali potensi karena dari olahraga tradional ini akan memunculkan tidak menutup kemungkinan akan melahirkan pengolahraga yang berprestasi, sehingga suport dari pemerintah kabupaten tangerang sangat luar biasa, dan Dinaspora pun memberikan motivasi, sehingga para pengurus KORMI berupaya menjalankan amanah tersebut sesuai kapasitas dan kemampuan kami, tutup Dedi Sutardi
H. Budi Marwanto Panitia pelaksana menjekaskan untuk 10 jenis lomba yang di lombakan, yaitu Bola Sundul, Dagongan, Gobak sodor, Gasing, Tropak Panjang, Enggrang, Lari Balok Gebuk Bantal dan lainya, adapun penilaian seperti biasa namun kalau untuk meraih piala juara umum, nanti di pilih dari sekolah mana yang paling banyak juaranya, tutupnya
Hasil akhir acara Invitasi lombaolah raga tradisional yang di selenggrakan di alun alun tigaraksa pemkab tangerang di raih SMA Darussalam kecamatan sindang jaya sebagai jura umum,
Atr
Posting Komentar