AktualInvestigasi_Tangerang. Puluhan Perwakilan Organisasi Masyarakat (Ormas) yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Tigaraksa (ALMAST) penuhi undangan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tangerang yang di prakarsai oleh Kapolsek Tigaraksa dalam pertemuan ke dua di aula ruang rapat Dishub. Selasa 29/10/2024


Aliansi Masyarakat Tigaraksa ALMAST dalam pertemuan Jilid 2 menerjunkan para pembicara yang mewakili puluhan Organisasi Masyarakat (Ormas) dalam menyampaikan Aspirasinya baik kepada Dishub dan Kepolisian dalam penegakan Perbup 12/2022 yang di langgar oleh para driver (sopir) dump truck pengangkut tanah



Juno Galaxi menyampaikan Almast tidak puas karena perbup belum bisa di jalankan dengan maksimal sehingga masih banyak yang di langgar, terutama mobil dump truck pengankut tanah yang melintas ke wilayah tigaraksa di luar jam operasional Perbup, walaupun kami di perlihatkan photo photo kegiatan penindakan 


Tapi kami bukan butuh photo tapi kami butuh kenyataan, faktanya kenapa Almast turun ke jalan dan memarkirkan memutar balikan kendaaan dump truck tanah karena  melanggar Perbup 12/2022 jam operasional yaitu pukul 22 : 00 wib sampai 05 : 00 wib 


Karena di bawah jam 22 : 00 wib apa lagi pagi  sore banyak anak anak sekolah dan para penggunan jalan dan mereka butuh kenyamanan,  merasa di hantui oleh para drever yang terkadang ugal ugalan melajukan kendaraanya


Karena tidak melihat petugas dishub seakan pembiaran, bahkan mobil yang melintas di depan Polsek, kantor kecamatan Tigaraksa dan tidak jauh dari Polresta Tangetang yang lalu lalang di bawah jam operasional bahkan tidak ada yang memberikan sangsi atau tindakan


Maka dalam hal ini kami dari Almast dan ketua Endang meminta kepada para pengurus driver /sopir dump truk untuk membuat nota kesepakatan yang di tuangkan dalam perjanjian tertulis untuk mematuhi Perbup dalam meminimalisir jangan sampai terjadi kecelakaan. Tegas Juno



Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Ahmad Topik merespon apa yang di inginkan oleh ALMAST menyampaikan kepada para pengurus Armada  pengangkut tanah yang hadir dalam rapat tersebut untuk mematuhi Perbup 12/2022 untuk kerjasamanya 


Bagai mana yang paling terpenting harus kondusip masyarakat juga nyaman, driver mematuhi aturan yang berlaku. Dishub bukan tidak melaksanakan Perbup bahkan dalam 1 bulan sekali selama 3/ 5 hari melakukan penindakan penertiban,  namun anggota yang kurang, dengan adanya masukan dari Almast kedepan akan di tambah 1 bulan 2 kali Ungkap A. Topik


Juga apa yang telah di sampaikan oleh Kapolsek Tigaraksa Akp I Made Artana dengan tegas dan jelas kepada kita yang hadir, bukan hanya kendaraanya yang harus sehat tetapi juga drivernya harus betul betul prima, dan mematuhi Perbup Jelas H. Ahmad Topik




Penanggung Jawab Urugan Pik  Ali Fahmi mewakili para pengurus armada menandatangani Surat Pernyataan 4 poin yang di tuangkan dalam surat pernyataan tersebut untuk mematuhi perbup 12/2022 di atas materai juga di tanda tangani oleh perwakilan Almast Jono LSM Galaxi dan Hendra Jaya LSM PPUK juga di tanda tangani oleh Kadishub selaku yang mengetahui


Hadir dalam Agenda Rapat pembahasan, Kadishub Ahmad Topik, Kasad Lantas Polresta Tangerang, Polantas Tangerang Kota, Kapolsek Tigaraksa Akp I Made Artana, Ketua Almast Endang dan puluhan perwakilan dari Masing Masing Ormas dan LSM dan sejumlah awak media


(Atr)





 



AktualInvestigasi_TANGERANG- Ketua DPD KNPI Kabupaten Tangerang Juanda tak terlihat di Apel Sumpah Pemuda Tingkat Kabupaten Tangerang yang digelar di Lapangan Maulana Yudha Negara, Tigaraksa.


Pria yang biasa disapa Bung Joe itu ternyata menghadiri apel peringatan hari Sumpah Pemuda di Lapangan Alun-Alun Tunas Jaya, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Senin (28/10/2024).



"Dalam waktu beberapa bulan lagi, saya akan purna dari Ketua KNPI. Jadi pada momentum hari Sumpah Pemuda tahun ini. Saya apel di wilayah, tepatnya memenuhi undangan kawan-kawan pengurus baru DPK KNPI Teluknaga. Di Pemda saya mengutus Bung Harri Solehat, Bendahara DPD  yang datang ," ungkap Bung Joe.


Kata Joe,  Sumpah Pemuda bukan hanya sekedar peringatan seremonial. Namun, merupakan kesadaran kolektif anak bangsa untuk bersatu dan tidak bercerai berai.


"Terlebih ini ada momentum Pilkada pada 27 November 2024 mendatang. Jangan karena adanya Pilkada anak bangsa jadi berseteru. Saling sikut, saling sandera atau saling menikam. Di momentum Sumpah Pemuda ini lah hakekat dari persatuan. Terlebih, founding fathers sangat gandrung persatuan," tukasnya kepada awak media.


"Di Pilkada, pilihan boleh berbeda. Tapi persatuan harus tetap dijaga. Karena Pilkada hanya lima tahunan. Tapi perkawanan selamanya," imbuhnya.



Sementara, Ketua DPK KNPI Teluknaga M Ihzal Mehendra mengaku bangga atas kehadiran Ketua DPD KNPI Kabupaten Tangerang pada giat Sumpah Pemuda.


"Sebuah kehormatan bagi kami, Ketua DPD, Bung Joe mau hadir ke Utara. Khususnya di Kecamatan Teluknaga, ikut apel bersama OKP, Ormas dan masyarakat se Kecamatan Teluknaga ini. Kami haturkan banyak terima kasih," ucapnya.


Di lokasi yang sama, Camat Teluknaga Zamzam Manohara apresiasi terhadap KNPI Kabupaten Tangerang. Khususnya , DPK KNPI Teluknaga yang berkolaborasi dengan semua pihak dalam giat gebyar Sumpah Pemuda.


"Acara di Teluknaga dimulai 22 Oktober 2024 sampai 28 Oktober 2024. Yakni ada dua rangkaian acara yaitu Hari Santri dan Hari Sumpah Pemuda. Alhamdulillah berjalan lancar," kata Zamzam.


Pantauan di lokasi, Ketua DPD KNPI Kabupaten Tangerang bersama Camat Teluknaga meresmikan Pojok Kuliner UMKM di Alun-Alun Teluknaga. Selain itu, juga ikut bersih-bersih sampah di aliran jembatan yang melewati dua desa yakni Desa Kampung Melayu Barat dan Desa Pangkalan.


 Pada Apel Sumpah Pemuda di Teluknaga tersebut, seluruh kepala desa mendapat penghargaan dengan berbagai katagori. Salah satu diantaranya yakni Ketua Apdesi Teluknaga Subur Maryono. 


"Semoga pemuda KNPI semakin maju dan Teluknaga semakin cenghar," pungkas Subur yang juga Kepala Desa Melayu Barat. 


Terpisah, Apel Sumpah Pemuda Tingkat Kabupaten Tangerang yang digelar di Lapangan Maulana Yudha Negara, Puspemkab Tangerang menuai cibiran. Lantaran tidak ada satupun baleho dan spanduk di lokasi apel. 


"Pemkab Tangerang terkesan gagap sejarah. Kalau tidak mau disebut mengkerdilkan perjuangan pemuda 1928. Padahal Kabupaten Tangerang itu sudah mendapat predikat Kota Layak Pemuda. Tapi di lokasi apelnya saja saya dapat kabar tidak ada satu pun spanduk Sumpah Pemuda,"  tandas Bung Joe kepada awak media. 


Red _ atr



AktualInvestigasi_Tangerang, Calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah membuka Hipmi Wushu Championsip Kejurkab Kabupaten Tangerang, bertempat di Sport Club Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Selasa (29/10/2024).


Intan yang juga pembina Pengcab Wushu Kabupaten Tangerang mengatakan, bahwa peminat Wushu semakin hari terus meningkat. Hal itu terlihat dari antusiasnya peserta yang mengikuti Hipmi Wushu Champions hari ini.


“Wushu adalah perpaduan seni dan beladiri yang membutuhkan konsentrasi. Melalui pertandingan ini, kami ingin melatih adik-adik kita membiasakan berkompetisi dengan sehat,” ujar Intan.


Calon wakil bupati yang berpasangan dengan Moch Maesyal Rasyid ini menyampaikan, para atlet Wushu yang mengikuti kompetisi ini diharapkan menjadi bibit unggul sehingga meraih prestasi mengharumkan nama kabupaten Tangerang baik di tingkat Provinsi, Nasional hingga Internasional.



Adik kandung Mantan Bupati Tangerang dua periode Ahmed Zaki Iskandar ini juga mengatakan, untuk menciptakan atlet berprestasi, saat ini Pengcab Wushu di Kabupaten Tangerang gencar melakukan pembinaan bagi atlet-atlet Wushu.


“Hipmi Wushu Champions Kejurkab Kabupaten Tangerang 2024 ini baru pertama kali digelar. Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini,” ujarnya.


Dalam kesmpatan ini, Calon Wakil Bupati Tangerang perempuan satu-satu nya ini juga menyerahkan kepesertaan BPJS dan Voucher bagi atlet-atlet Wushu yang mengikuti pertandingan dalam Kejurkab tersebut.


Red_atr

Diberdayakan oleh Blogger.